Pada
rangkaian ini digunakan komunikasi SPI ( Serial Peripheral Interface).
Komunikasi SPI digunakan pada dua arduino yang masing-masing berperan sebagai
master dan slave. Komunikasi ini dilakukan dengan menghubungkan mosi dari
master dengan mosi dari slave, miso dari slave dengan miso dari master, sclk
dari master dengan sclk dari slave, dan ss dari slave dengan ss master. Push button berfungsi sebagai input pullup
dari master, artinya apabila push button ditekan maka akan berlogika low (0)
dan apabila diangkat maka akan berlogika high (1). Saat master mengirimkan
logika low ke slave maka LED akan mengalir arus sehingga membuat LED hidup dan mati secara bergantian, aedangkan
saat master mengirimkan logika high ke slave maka arus tidak ada mengalir ke
LED. Dikarenakan adanya tambahan
resistor sebesar 1k sebelum LED sehingga mengakibatkan LED tidak menyala terang dan nampak redup ketika push
button ditekan hal itu dikarenakan resistor bersifat menahan arus.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar